Yudisium dan Pelepasan Wisudawan Semester Ganjil T.A 2024/2025 Fakultas Hukum Universitas Widya Mataram

Yogyakarta, 27 Februari 2024 – Fakultas Hukum Universitas Widya Mataram (UWM) menggelar acara yudisium dan pelepasan bagi para lulusan program Sarjana (S1) dan Magister (S2) di Hotel LPP Garden Yogyakarta pada Kamis, 27 Februari 2024. Acara ini berlangsung dengan lancar dan khidmat, dihadiri oleh Rektor Universitas Widya Mataram, para dekan di lingkungan UWM, serta dosen-dosen Fakultas Hukum.

Dalam kesempatan ini, sebanyak 103 lulusan S1 dan 5 lulusan S2 resmi dilepas untuk memasuki dunia profesional maupun akademik yang lebih tinggi. Rektor Universitas Widya Mataram dan Dekan Fakultas Hukum dalam sambutannya memberikan pesan kepada para lulusan agar senantiasa menjaga integritas, menjunjung tinggi nilai-nilai hukum, serta menjaga nama baik almamater Universitas Widya Mataram.

Acara ini menjadi momentum berharga bagi para lulusan yang telah menyelesaikan perjalanan akademiknya. Dengan bekal ilmu yang telah diperoleh selama menempuh pendidikan di Fakultas Hukum UWM, diharapkan mereka dapat memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan dunia hukum di Indonesia

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top